Kamis, 01 April 2010

Battle Realms: Dragon Heroes Specification

Disini saya akan ngebahas tentang Hero-Hero yang ada di Battle Realms. Hero-Hero ini adalah orang-orang terpilih yang memiliki kemampuan diatas rata-rata dan hubungan yang dalam dengan latar belakang berdirinya Clan. Saya akan menceritakan latar belakang dan jurus-jurus yang mereka miliki.



Teppo

Teppo adalah seorang ilmuan dari kepulauan malcolsom. Dia memiliki talenta dibidang Magic dan sains. Dia dapat terbang rendah menggunakan roket-roket yang dipanggul dipunggung menggunakan roda-roda dengan bentuk simetris. Teppo memiliki daya hancur yang tinggi terhadap bangunan dan dengan mudah dapat membakarnya.

Teppo memiliki jurus Magic Negation. Semacam Radiasi Magic yang berfungsi sebagai tameng untuk melindungi dari efek negatif skill musuh. Seperti Blindess, Weakness, Stunning, dsb.

Arah

Arah adalah pemanah tingkat dunia. Dia bisa memanah dari range yang sangat jauh dengan akurasi yang luar biasa tanpa mengurangi strength dari anak panahnya. Konsentrasi nya yang luar biasa dapat memanah musuh yang ada diseberang gunung tempat ia berdiri.

Arah memiliki jurus Sight Beyond Sight. Memanah dengan penuh konsentrasi kearah daratan yang masih gelap. Lalu daratan itu akan terang untuk beberapa saat.

Kazan

Dia adalah Biksu tangguh bersenjatakan api. Dia memanggul gentong besar berisikan sake yang selalu ia bawa kemana-mana. Dia sedikit gemuk dan agak kesulitan untuk berlari mengejar prajurit yang lain, sialnya dia ga bisa menaiki kuda. Namun dia cukup efektif dalam hal penghancuran bangunan, mulutnya dapat menyemburkan api yang bisa membakar bangunan dengan cepat

Jurusnya adalah Flame Breath. Menenggak beberapa teguk sake, lalu menyemburkannya bersama api kearah musuh. Jurus ini dapat berakibat fatal pada bangunan.

Otomo

Pendiri Dragon Clan. Dia adalah sahabat Kenji yang paling loyal. Dengan pedang besarnya, musuh sering berfikir dua kali sebelum menghadapi dia. Otomo adalah Warrior tangguh dengan semangat tempur luar biasa yang dapat memberi daya juang lebih ke pasukan. Otomo sangat tangguh bila ditempatkan di garis depan saat pertempuran. Terutama jika dibekali kuda dan geisha yang mendampingi.

Jurusnya adalah Battle Cry. Auman penuh semangat di tengah pertempuran, meningkatkan demage prajurit kita.

Garrin

Garrin adalah seorang Fighter multi talenta. Dia ahli dalam segala bidang, terutama dalam pertarungan frontal jarak dekat. Garrin seorang ahli pengendara kuda dari clan Dragon. Ia turut memberi kontribusi yang cukup besar bagi Dragon dalam setiap pertempuran yang ia lewati bersama Otomo.

Dia dapat menggunakan jurus Call Horse. Bersiul nyaring dengan frekuensi tertentu. Siulan ini dapat memanggil kuda liar yang berada nun jauh diujung map ke sampingnya dan menjadikannya jinak.

Tao

Tao is Master of Balance. Dia adalah biksu dari kuil terpencil dalam zona clan. Tao sangat tenang dan dapat menguasai seluruh emosinya. Ia adalah suhu pernafasan dan dapat bertarung layaknya warrior. Hanya dengan tongkat kayu, kekuatan tempurnya bisa disejajarkan dengan dua Monk dan Ninja.

Ia dapat menggunakan jurus Reversal Of Fortune. Menciptakan semacam zona batas dengan kekuatan luar biasa yang mengelilingi nya. Memutar balikkan dengan reflek semua serangan frontal kearah penyerang. Jurus ini menghabiskan stamina.

Monk

Monk adalah prajurit standar dari keep, kemampuannya standar sebagai seorang biksu dari kuil di tengah-tengah Dragon.

Ia dapat menggunakan Zen Trance, yaitu recovery HP dan SP dengan cara meditasi. Namun saat meditasi dapat membuat defence mereka sangat lemah.

Kenji

Sebelumnya dia adalah Serpent Son. Anak dari ketua Serpent Clan yang sangat dihormati, kelak ia akan menggantikan ayahnya memimpin Serpent. Daya tempurnya sangat tinggi dan hanya terpaut tipis dibawah Grayback. Hingga ia difitnah membunuh ayahnya oleh Shinja, lalu ia diasingkan keluar Clan. Kemudian dia beraliansi dengan dragon dan bersahabat dengan Otomo. Hingga ia mengalahkan Shinja dan Zymeth bersama-sama. Meskipun Otomo gugur ditengah pertempuran.

Kenji memiliki kemampuan khusus yang ia sebut Critical Strike. Melipat gandakan serangan saat melawan musuh, sangat cocok digunakan ketika satu lawan satu. Skill ini menghabiskan sepertiga stamina.

Spesifikasi kemampuan Otomo dan Kenji:

KenjiOtomo
Aggressiveness4724
Cleverness663
Exploration437
Harassment1645
Intelligence4820
Attention_Span9594
Battle_Gear_Usage6695
Memory9762
Horse_Usage5146
Hero_Usage5051
Healer_Usage6562
Total605539
Average5549


-Berlanjut di tulisan berikut (Serpent Hero)


Oleh: Muhammad Jundi Robbani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar