Senin, 06 Desember 2010

GnuCash Bagian I

Apa Itu GnuCash?

GnuCash adalah perangkat lunak (software) keuangan yang dapat diterapkan untuk pribadi (personal) dan bisnis skala kecil (small business). GnuCash di rancang agar mudah digunakan, sudah powerful dan fleksibel. GnuCash memberikan kemudahan dalam menelusuri pendapatan dan pengeluaran, mengakurkan (reconcile) rekening bank, memonitor persediaan dan mengelola keuangan bisnis skala kecil. GnuCash didasarkan kepada prinsip akuntansi profesional untuk menjamin keseimbangan dalam hal pembukuan dan laporan.

Selain kemudahan di dalam penggunaan, aplikasi GnuCash memiliki fitur-fitur yang cukup lengkap. Di bawah ini beberapa fitur yang dimililki GnuCash, yaitu :
  1. Telah tersedia fasilitas untuk mengelola pelanggan (customer), pemasok (vendor), karyawan (employee), pajak (tax). Data-data ini dapat digunakan pada saat pencatatan transaksi.
  2. Tersedia fitur report seperti jurnal umum (general journal), buku besar (general ledger), neraca (balance sheet), rugi laba (income statement), arus kas (cash flow), dan banyak lagi.
  3. Tersedia fasilitas untuk merubah tampilan report dan data yang ditampilkan sesuai dengan keinginan.
  4. Tersedia fasilitas import ke dalam bentuk file.
  5. Untuk melihat report dalam bentuk gambar tersedia juga fitur grafik baik piechart atau barchart.


Salah satu kelebihan GnuCash dibandingkan software keuangan lain adalah GnuCash merupakan software Open Source di bawah lisensi GPL (General Public License) artinya kita tidak harus mempunyai atau membeli lisensi untuk dapat menggunakan software ini. Dengan kata lain Free.

Lingkungan Kerja GnuCash

Ketika memulai GnuCash, setelah berbagai window (dimulai dari splash screen, dan tip of the day) barulah window utama GnuCash akan ditampilkan. Window ini sangat mirip dengan browser pada umumnya, baris paling atas menampilkan file yang sedang dibuka, baris berikutnya adalah Menu, berikutnya adalah Toolbar, lalu selanjutnya baris dari “tab-tab” untuk report yang dibuka, register, account trees, area berikutnya adalah tampilan utama untuk tampilan yang aktif, di atas baris paling bawah adalah baris summary, dan baris paling bawah adalah status bar.

Di bawah ini adalah tampilan aplikasi GnuCash



Berikut gambaran komponen dari Window utama GnuCash.

Menu BarBerisi daftar menu yang biasa digunakan oleh window yang sedang aktif
Tool BarBerisi Icon-Icon atau Text Buttons yang biasa digunakan untuk mengakses pekerjaan pada window yang sedang aktif.
Tabs BarBerisi Tab-Tab dari Account Tree yang sedang dibuka, Reports, atau Transaction Registers.
Active Display WindowBerisi tampilan dari Tab yang sedang dipilih.
Summary BarBerisi kesimpulan dari data keuangan.
Status BarBerisi keterangan singkat dari item menu dan progress bar.


Tipe Account/Rekening pada GnuCash



Tipe RekeningDeskripsi
Accounts PayableRekening ini digunakan untuk mencatat jumlah yang harus dibayar.
Accounts ReceivableRekening ini digunakan untuk mencatat jumlah uang yang belum diterima.
AssetRekening ini digunakan untuk sesuatu yang berharga dan dapat digunakan atau dijual untuk membayar hutang/kewajiban.
BankTipe rekening bank yang menyatakan tabungan atau rekening bank yang dapat dalam bentuk cek yang disimpan di bank atau insitusi keuangan yang lain.
CashTipe rekening kas yang digunakan untuk menyatakan kas atau uang tunas yang dimiliki.
Credit CardTipe rekening kartu kredit yang digunakan untuk menyatakan rekening kartu kredit (mis: Visa, MasterCard)
CurrencyRekening mata uang yang digunakan untuk perdagangan mata uang.
EquityRekening Equitas yang digunakan untuk menyimpan pembukaan rekening ketika membuka periode rekening baru.
ExpensePengeluaran
IncomePenerimaan yang diterima dari sumber-sumber seperti gaji, keuntungan/bunga, bonus.
LiabilityRekening kewajiban untuk menelusuri utang atau kewajiban keuangan.
Mutual FundInvestasi
StockSaham kepemilikan dalam perusahaan.


Oleh : Desiani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar