Saya dan keluarga adalah salah satu penikmat setia brownies kukus. Tidak ada kata bosan untuk menyantap potongan demi potongan brownies kukus. Brownies kukus ini tergolong salah satu kue yang mudah dalam hal pembuatannya. Selain itu bahan yang kita butuhkan juga tidak mahal, terjangkau untuk kalangan menengah kebawah. Kita juga mudah untuk mendapatkannya. Tidak perlu pergi ke swalayan besar atau pusat perbelanjaan ternama. Cukup di pasar terdekat atau di toko bahan – bahan kue. Alat yang harus dibutuhkan pun cukup sederhana. Kita hanya membutuhkan panci pengukus, loyang cetak, panci adonan, dan mixer ( kalau nggak ada mixer bisa menggunakan kocokan biasa atau sendok untuk mengocok bahan ).
Sebagai salah satu penggila brownies keluarga saya memiliki resep cara pembuatan brownies kukus yang mudah dan praktis. Semoga resep di bawah ini bermanfaat untuk para pembaca semua.
Bahan yang dibutuhkan:
1. 170 gram dark cooking chocolate
2. 75 gram margarin
3. 2 butir telur
4. 75 gram gula pasir
5. 75 gram tepung terigu
6. Kacang Walnut
7. ½ Sendok teh baking powder
Cara membuat :
- Lelehkan dark cooking chocolate dan margarin.
- Kocok telur dan gula sampai bener - benar larut.
- Masukkan tepung terigu dan baking powder yang sudah diayak dan diaduk rata.
- Tambahkan cokelat dan margarin yang sudah dilelehkan sambil diaduk rata.
- Tuang dalam loyang brownies yang dioles margarin dan dialasi kertas. Sisihkan.
- Panaskan kukusan dahulu setelah mendidih kemudian baru masukkan loyang brownies, sebelum ditutup, taruh kacang walnut yg sudah diiris tipis dan dioseng dengan Teflon (api kecil) agar tampak kecoklatan.
- Kukus 30 menit dengan api kecil.
- Angkat keluarkan dari loyang, kemudian belah dengan pisau yg tajam.
- supaya jangan hancur, angkat bagian atasnya, kemudian isi tengahnya dengan coklat meses atau dark cooking coklat yg sudah diparut (sedikit saja dan merata) lalu satukan kembali dengan belahan atas brownies kukus.
- Tunggu dingin dan siap dihidangkan.
Nah saudara – saudara semuanya inilah resep untuk membuat brownies kukus yang saya dapatkan dari keluarga saya. Bagi yang berminat bisa mempraktekkannya di rumah. Nggak sulit kok membuatnya. Lebih baik kita membuat sendiri makanan yang dikonsumsi keluarga, dari pada kita membeli di luar yang belum tentu dijamin kebersihan dan rasanya. Selamat mencoba ya....
Oleh : Tina Gusty
Tidak ada komentar:
Posting Komentar