Sambal Tomat
Bahan
- 10 biji tomat merah matang, potong-potong
- 1 sdt terasi matang
- garam secukupnya
- 1 sdm gula merah
- 50 ml air
- 4 siung bawang merah, iris
- 3 sdm minyak sayur untuk menumis
Bumbu halus
- 3 siung bawang putih
- 5 buah cabe merah, tambah untuk lebih pedas
Cara membuat:
Tumis bawang merah sampe harum. Masukkan bumbu halus dan tomat, aduk sampai tomat hancur. Masukkan garam, gula, dan terasi, aduk terus sampe susut dengan api sedang. Siap disajikan
Sambal Terasi
Bahan:
- 8 sampai 10 buah cabai merah
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 potong terasi
- garam secukupnya
- gula secukupnya
- jeruk limau secukupnya
Cara pembuatan:
- Potong-potong cabai menjadi 2-3 bagian. Kupas bawang merah, biarkan utuh.
- Goreng bawang merah dan cabai dengan sedikit minyak hingga matang.
- Goreng terasi.
- Ulek/haluskan semua bahan. Bubuhi sedikit air jeruk limau. Aduk rata.
- Sajikan dengan lauk dan lalapan sesuai selera.
Sambal Dabu-dabu
Bahan :
- 5 siung bawang merah
- 1 tomat segar yang setengah matang dan masih keras
- 10 cabai rawit
- 1 jeruk nipis/ jeruk limau
- gula, garam, dan penyedap rasa secukupnya
Cara membuatnya :
Iris-iris semua bahan, panaskan minyak goreng secukupnya sampai mendidih, guyurkan pada bahan-bahan tersebut. Peras jeruk nipis/limau sebelum dihidangkan. Cocok dengan ikan bakar.
Sambal kecap
Bahan:
- 4 Siung bawang merah, cincang kasar
- 3 Siung bawang putih, cincang kasar
- 6 Biji Cabe rawit, potong-potong
- Gula pasir sedikit sebagai penyedap
- Kecap manis
- Jeruk nipis / jeruk limau bisa diganti cuka
- 1 Buah Tomat, potong-potong
Cara membuat:
Dalam mangkuk campur jadi satu bawang merah, cabe rawit dan bubuhi gula pasir, aduk rata, masukan kecap manis, beri perasan air jeruk nipis, aduk rata lalu masukan potongan tomat.
Sambal Ijo
Bahan :
- Cabai hijau, 250 gram, potong kasar
- Bawang merah, 2 siung
- Bawang putih, 1 siung
- Tomat hijau, 1 buah
- Garam, secukupnya
- Gula pasir, secukupnya
- Air jeruk nipis, 1/2 sendok teh
- Minyak goreng, 3 sendok makan
- 1 Lembar daun jeruk
Cara membuat :
- Campur cabai hijau, bawang merah, bawang putih, dan tomat. Kukus selama 5 menit. Angkat dan tumbuk kasar.
- Panaskan minyak, tumis sambal dan daun jeruk hingga layu dan harum.
- Tambahkan garam, gula, dan air jeruk, aduk rata. Masak hingga sambal matang dan harum. Angkat dan sajikan.
Oleh : TinaGusty
Tidak ada komentar:
Posting Komentar